Desa Sukarapih distribusikan Bansos Kabupaten Bekasi
1 min read
Newsbekasireborn.co.id | Tambelang
Setelah Desa Sukarahayu kecamatan Tambelang menyalurkan bansos (Bantuan Sosial) dari Pemda Kab. Bekasi. Hari ini Minggu, 03 Mei 2020 giliran Desa Sukarapih mendistribusikan bansos dari kabupaten Bekasi ke masyarakat sejumlah 373 Paket.
Bantuan ini dibagikan melalui RT masing-masing dengan cara membagikan kupon kepada penerima bantuan. Sehingga tidak menimbulkan pengumpulan Masa di Kantor Serbaguna Kecamatan Tambelang
Menurut PJ. Abdul Rahman Saleh Bansos baru datang malam Minggu dan hari minggunya langsung didistribusikan.
” Kita bersyukur, meskipun masuk wilayah zona hijau tapi bansos tetap diberikan oleh pemda Kab. Bekasi melalui Dinas Sosial.” Ujar Abdul Rahman Saleh.
Untuk bantuan dari Program PKH, BPNT, Pemerintah Pusat dan Pemerintah Propinsi, belum diterima oleh masyarakat Sukarpih.
“Semoga bantuan terdampak covid-19 dari pintu lainnya dapat dirasakan oleh masyarakat Sukarapih. Sehingga bantuan dapat dirasakan merata.” Harap Abdul Rahman Saleh.
Masih ditempat sama, Suryanto, anggota BPD Desa Sukarapih mengatakan pembagian bansos berjalan lancar sesuai apa yg diharapkan bersama. Penerima bantuanpun mengambil bansos dengan tertib.
Dalam pantauan tim media, sekalipun Desa Sukarapih akan melaksanakan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades). Aroma politik pilkades tidak terbawa dalam penyaluran bansos.
Masyarakatpun terlihat puas dari bansos yang diterima dari Pemda Kab. Bekasi yang saat ini dipimpin oleh H. Eka Supria Atmaja, SH, selaku Bupati Bekasi.
(WN)