KBH-WM (PN Cikarang) dan BHPD Kab Bekasi Adakan Bukber Bersama, Jalin Erat Silaturahmi antar Lembaga
2 min read
newsbekasireborn.co.id || BEKASI – CIKARANG UTARA _ Perkumpulan Kajian dan Bantuan Hukum Wibawa Mukti (KBH-WM), Posbakum PN Cikarang dan Bantuan Hukum Pendampingan Desa (BHPD) Kabupaten Bekasi, adakan buka bersama (bukber) dibulan suci ramadhan 1443 H, dihadiri seluruh anggota berlokasi di Kantor Cortez, Jl. DR. Cipto Mangunkusumo, Ruko Cortez Blok. B.23 No.52, Jababeka desa Simpangan, kecamatan Cikarang Utara kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Senin, (18/4/2022).

Acara buka bersama Ketua KBH-WM (Posbakum PN Cikarang) sekaligus Ketua BHPD Kabupaten Bekasi, Ulung Purnama, SH, MH, berjalan lancar dengan kehadiran seluruh anggota terlihat kekeluargaan dan keakraban terjalin erat antar anggota pengacara/lawyer satu sama lainnya dan media patner yang tergabung didalamnya.
Dalam kesempatan Ulung Purnama,SH,MH kepada media patner menyampaikan, “Alhamdulillah, acara bukber tahun ini berjalan lancar dan ini tahun ketiga kita buka bersama anggota yang tergabung KBH-WM dan BHPD”. Ujarnya.

Buka bersama seluruh keluarga besar yang tergabung dalam tim KBH-WM dan BHPD Kabupaten Bekasi sekaligus ajang mempererat tali silaturahmi antar sesama anggota.
“Ajang bukber ini sekaligus momen kumpulan silaturahmi sesama anggota, khan dalam kesehariannya kawan kawan sibuk dengan aktifitas dan kegiatan kerjanya, dengan momen ini lah kita semua bisa berkumpul”. ungkap ketua Ulung Purnama,SH,MH.

Ditempat yang sama hadir Sekretaris KBH-WM, Libet Astoyo, SH., dan Bendahara KBH-WM Nurcholis Majid, SH, mengapresiasi ajang tali silaturahmi seluruh keluarga besar yang dimotori Ketua (Ulung Purnama,SH,MH-red) dalam agenda buka bersama (bukber) di kantor Cortez Jababeka.
“Saya baru kali pertama ikut dalam acara buka puasa bersama ini”, ungkap Sekjen KBH-MW kepada media.
“Penuh kehangatan dan keakraban antar sesama anggota (KBH-WM dan BHPD-red), saya apresiasi sekali, ini ajang silaturahmi yang bagus dan baik”.
“Semoga pa ketua kita (Ulung Purnama-red) diberikan umur yang panjang dan di limpahkan rejeki yang banyak agar setiap tahunnya acara buka puasa bersama ini bisa tetap terlaksana”. Pungkasnya.