News Bekasi Reborn

Aktual, Tajam & Terpercaya

M.Rimansyah,A.Md Kades Karangharum Giat Penyemprotan Disinfektan Antisipasi Penyebaran Wabah Covid-19

1 min read
News Bekasi Reborn M.Rimansyah,A.Md Kades Karangharum Giat Penyemprotan Disinfektan Antisipasi Penyebaran Wabah Covid-19

News Bekasi Reborn.co.id || BEKASI – KEDUNG WARINGIN _ Dalam rangka mengantisipasi penyebaran wabah Covid-19 yang sudah sangat mengkhawatirkan dan hingga kini penyebarannya masih sulit dihentikan, bahkan kasus penyebaran wabah Covid 19 sampai detik ini setiap harinya malah terus bertambah, untuk itu guna mengantisipasi itu semua Pemerintah Desa Karangharum, Kecamatan Kedungwaringin Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, akan terus berupaya untuk menerapkan 3 M dan sekaligus melakukan penyemprotan disinfektan massal kerumah rumah warga. Selasa (2/2/2021).

News Bekasi Reborn M.Rimansyah,A.Md Kades Karangharum Giat Penyemprotan Disinfektan Antisipasi Penyebaran Wabah Covid-19
(penyemprotan desinfektan warga desa karangharum. dok-red)

Kepala Desa Karangharum M.Rimansyah, Amd, menuturkan, “Salah satu langkah yang paling tepat untuk mengantisipasi adanya penyebaran wabah Covid-19 adalah dengan terus menerapkan 3 M, yaitu dengan selalu menjaga jarak – menghindari kerumunan dan juga selalu mencuci tangan , selain itu pemerintah desa Karang Harum juga telah melakukan penyemprotan disinfektan di pemukiman rumah warga dan tempat sarana dan prasarana lainnya.

“Kegiatan semacam Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Pemerintah Desa Karang Harum dalam mengantisipasi dan sekaligus untuk mencegah penyebaran wabah Covid 19 tersebut, semoga apa yang kita lakukan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan tidak ada lagi warga atau masyarakat desa khususnya warga desa Karang Harum yang terpapar wabah Covid-19,” Ucapnya.

News Bekasi Reborn M.Rimansyah,A.Md Kades Karangharum Giat Penyemprotan Disinfektan Antisipasi Penyebaran Wabah Covid-19
(penyemprotan desinfektan keseluruh pemukiman warga desa karangharum. dok-red)

“Saya sebagai kades Karang Harum juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh aparatur desa – Kadus – RT /RW dan juga Linmas Karang Harum yang sudah mau ikut membantu melakukan penyemprotan di lingkungan RT.01 Sampai RT.13, semoga apa yang kita lakukan ini dapat bermanfaat bagi warga dan masyarakat desa Karang Harum dan semoga saja wabah seperti segera berakhir”. Pungkasnya. (red/Ag)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

three × 4 =